Panwaslih Aceh Barat Ajak Pemilih Pemula Waspadai Politik Uang dalam Kegiatan "Saweuh Sikula"
|
Meulaboh, Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Aceh Barat turut ambil bagian dalam kegiatan Saweuh Sikula yang diselenggarakan oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Barat di SMA Negeri 1 Meulaboh, Senin (18/11/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada pemilih pemula mengenai pentingnya partisipasi dalam demokrasi dan menjaga integritas pemilu.
Ketua Panwaslih Aceh Barat, Haswandi, S.P., hadir sebagai narasumber utama, didampingi oleh Anggota Panwaslih, Sudirman Z. Dalam paparannya, Haswandi menekankan bahwa pemilih pemula memiliki peran strategis dalam menentukan arah masa depan bangsa. Oleh karena itu, pemahaman yang benar tentang proses demokrasi harus ditanamkan sejak dini.
Haswandi juga mengingatkan bahwa salah satu kerawanan terbesar yang dihadapi oleh pemilih pemula adalah praktik politik uang (money politics). Ia menegaskan bahwa dalam situasi sosial-politik saat ini, pemilih muda harus lebih selektif dan kritis dalam memilih pemimpin. “Jangan tergoda oleh iming-iming materi sesaat. Pilihlah pemimpin yang memiliki integritas dan visi yang jelas untuk kemajuan daerah,” ujarnya.
Selain itu, Haswandi turut menyoroti pentingnya keterlibatan perempuan dalam pengawasan pemilu. Menurutnya, perempuan memiliki perspektif yang unik dan kontribusi yang besar dalam menciptakan pemilu yang adil dan inklusif. Ia mendorong agar generasi muda, khususnya siswi-siswi SMA, tidak ragu untuk terlibat aktif dalam pengawasan dan pendidikan pemilih di lingkungan masing-masing.
Kegiatan Saweuh Sikula ini disambut antusias oleh para siswa dan guru. Diskusi berlangsung interaktif, dengan berbagai pertanyaan kritis dari peserta seputar hak pilih, peran pengawas pemilu, hingga tantangan dalam menjaga netralitas penyelenggara. Diharapkan, kegiatan semacam ini dapat terus digalakkan untuk membentuk generasi pemilih yang cerdas, berintegritas, dan peduli terhadap masa depan demokrasi Indonesia.
Ditulis Oleh : Humas Panwaslih Kabupaten Aceh Barat